KEDIRI,DAMARPANULUHNUSANTARA.COM -  Bagi masyarakat Kabupaten Kediri , siapa yang tidak mengenal kesenian Jaranan atau Kuda Lumping.

Kesenian yang satu ini, seolah menjadi tradisi yang kerap digelar maupun disajikan kepada masyarakat dalam berbagai momen.

Menjadi kebiasaan masyarakat Kabupaten Kediri, jika memiliki hajat tidak afdol bila tidak mendatangkan kesenian jaranan atau mengadakan pagelaran kesenian jaranan untuk menghibur masyarakat khusus para tetangga dan masyarakat yang menyukai kesenian jaranan.

Sosok Perempuan Yang sangat peduli terhadap perkembangan  kesenian  jaranan yang sekarang  menjabat sebagai Wakil Ketua komisi IX DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan yaitu Dra. Sri. Rahayu pada hari ini Minggu (24/11/2019) dalam acara pagelaran Kesenian Jaranan Joyo Saputro Pimpinan Bopo Jumani Desa Sukoharjo Kecamatan Pagu,  memberikan bantuan  Dua Set Gamelan Pelok  slendro kepada 2  Kelompok Kesenian Jajaran Turonggo Garudo Sakti Dari Desa Bangsongan Kabupaten Kediri Pimpinan Bopo Santoso dan  d Djati Mulyo Mudo Desa Jabung Kabupaten Kediri Pimpinan Bopo suwoko.

Dalam sambutannya Dra. Sri Rahayu Menyampaikan "Kesenian jaranan ini menjadi ikon daerah Kabupaten Kediri makan perlu kita lestarikan dan kita jaga untuk tetap menjadi kebanggaan warga Kabupaten Kediri,

"Saya turut bangga kepada masyarakat Kediri yang terus mau melestarikan kesenian jaranan yang merupakan potensi karya seni budaya yang paling menonjol diantara kesenian lain yang berkembang di Kabupaten Kediri.

Saya datang ke Kediri ini ingin melihat pagelaran kesenian jaranan dan saya memberikan bantuan  Dua Set Gamelang  Pelok  slendro kepada dua kelompok  Kesenian Jajaran Turonggo Garudo Sakti Dari Desa Bangsongan Kabupaten Kediri Pimpinan Bopo Santoso dan  d Djati Mulyo Mudo Desa Jabung Kabupaten Kediri Pimpinan Bopo suwoko.

Bantuan ini kami berikan agar terus berinovasi dalam melestarikan kesenian jaranan di Kediri terus berkembang, dan tahun 2020 saya akan memberikan bantuan lagi kepada pelestarian kesenian jaranan kembali  .Tegas Dra Sri Rahayu

Semoga semangat pelaku seni ini akan terus menyala dan serta diapreasi oleh masyarakat luas. Apapun isi dari pertunjukan tersebut hanya untuk menghibur tanpa ada maksud apapun, serta ingin melestarikan budaya daerah ditanah perantauan. Jangan sampai kesenian asli Indonesia diklaim oleh negara lain lagi"pungkasnya. (har)

0 Comments:

Post a Comment